4 Peran Aktif PAFI Kabupaten Pulang Pisau Tingkatkan Kualitas Kesehatan

PAFI Kabupaten Pulang PIsau merupakan bagian dari Persatuan Ahli Farmasi Indonesia hadir di tengah masyarakat untuk ikut serta dalam mewujudkan cita-cita bangsa. Khususnya dalam mencapai kesejahteraan dan kualitas hidup khususnya dalam bidang kesehatan.

Berbicara kualitas hidup masyarakat ada beberapa indikator, salah satunya adalah kesehatan. Hal ini sebagaimana dikemukakan oleh hasil kajian kualitas hidup oleh Organization of Economic and Culture Development (OECD) yang berkedudukan di Paris. Dalam hal ini OECD (1982) mengemukakan beberapa indikator kualitas hidup yang meliputi pendapatan, perumahan, lingkungan, stabilitas sosial, kesehatan, pendidikan dan kesempatan kerja. 

Melihat indikator di atas, sangat jelas bahwa kualitas kesehatan ikut berperan dalam meningkatkan kualitas hidup. Tidak hanya itu, kesehatan sangat penting artinya bagi semua orang, dan bagi semua kalangan. Untuk itulah organisasi profesi seperti Persatuan Ahli Farmasi Indonesia atau PAFI hadir di Indonesia yang tersebar di berbagai daerah di Nusantara. Salah satunya di Kabupaten Pulang Pisau Kalimantan Tengah, PAFI hadir melalui PAFI Kabupaten Pulang Pisau.

Kita akan membahas lebih lanjut tentang peran PAFI Kabupaten Pulang Pisau dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat. Namun sebelum itu, ada baiknya kita kembali mengulas sejenak apa itu PAFI dan kapan sebenarnya PAFI ini terbentuk. Yuk simak ulasan berikut.

Persatuan Ahli Farmasi Indonesia

PAFI termasuk organisasi apa?

Persatuan Ahli Farmasi Indonesia atau PAFI adalah sebuah organisasi yang menyatukan orang-orang berlatar belakang farmasi khususnya profesi Asisten Apoteker. Organisasi ini merupakan organisasi profesi bagi tenaga ahli Farmasi di Indonesia..

Tujuan dibentuknya PAFI sendiri bukan sekedar sebagai wadah bagi orang yang memiliki profesi dalam bidang farmasi, namun juga sebagai wahana untuk mengembangkan diri. Kehadiran PAFI sendiri juga untuk menyatukan mereka tenaga ahli bidang Farmasi agar bisa bersama berkolaborasi dan berkontribusi untuk negeri melalui bidang kesehatan.

PAFI berdiri tahun berapa?

PAFI berdiri tahun berapa?

PAFI yang merupakan kependekan dari Persatuan Ahli Farmasi Indonesia merupakan organisasi yang berdiri di Indonesia untuk mewadahi mereka, tenaga ahli farmasi yang berprofesi sebagai Asisten Apoteker atau saat ini dikenal sebagai Tenaga Teknis Kefarmasian. 

Seiring perkembangan ilmu dan keprofesian, munculkan kemudian profesi apoteker, sehingga organisasi yang dibentuk pada tahun 1946, tepatnya 13 Februari 1946 saat ini menjadi wadah bersama bagi Ahli farmasi baik Asisten Apoteker maupun Apoteker. 

Siapa pendiri PAFI?

Persatuan Ahli Farmasi Indonesia atau disingkat PAFI pertama kali dibentuk secara nasional pada 1946. Tepatnya Enam bulan setelah kemerdekaan Negara Republik Indonesia diproklamirkan. Organisasi ini ketuai oleh Zainal Abidin. Saat ini sebagai anggota pendiri sekaligus Ketua PAFI pertama yang sudah berjasa membentuk PAFI.  Sehingga bertempat di Hotel Merdeka Yogyakarta saat itu resmi dibentuk organisasi Persatuan Ahli Farmasi Indonesia (PAFI).

Berawal dari Hotel Merdeka Yogyakarta itulah kemudian lahirlah Persatuan Ahli Farmasi Indonesia atau PAFI di berbagai daerah di nusantara.

Tujuan berdirinya PAFI

pafikabpulangpisau.org

Kehadiran PAFI tidak semata-mata untuk menjadi wadah yang mempersatukan orang-orang yang memiliki profesi sejenis dalam bidang farmasi. Lebih dari itu, tujuannya adalah untuk ikut berperan secara nyata dalam mewujudkan kemerdekaan seutuhnya. Bersama masyarakat lain, PAFI ikut berjuang dalam berjuang mempertahankan kemerdekaan bangsa ini.

Beberapa tujuan yang ditetapkan oleh PAFI di antaranya

  • Mewujudkan masyarakat adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
  • Mewujudkan derajat kesehatan yang optimal bagi masyarakat Indonesia.
  • Mengembangkan dan meningkatkan pembangunan Farmasi Indonesia, dan
  • Meningkatkan kesejahteraan anggota.

Tujuan yang telah ditetapkan oleh organisasi ini, kemudian menjadi rambu-rambu bagi pengurus dalam menentukan program yang sejalan dengan tujuan. Khususnya dalam program kesejahteraan dan kesehatan sebagai bentuk kontribusi nyata bagi masyarakat.

PAFI di Nusantara

Sejak dibentuk pertama kali pada tahun 1946 di Yogyakarta, Persatuan Ahli Farmasi Indonesia sudah menjadi organisasi profesi nasional. Kini organisasi yang berpusat di Jakarta, sudah tersebar dan menjangkau berbagai wilayah di nusantara. 

Sebaran PAFI di nusantara sebagaimana dilansir dari laman PAFI mencakup beberapa wilayah seperti Aceh, Bali, Bangka Belitung, Banten, Bengkulu, DI Yogyakarta, DKI Jakarta, Gorontalo, Jambi, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kepulauan Riau, Lampung, dan masih banyak lagi.

Organisasi itu yang jelas sudah tersebar dari ujung barat hingga ujung timur Indonesia. Tidak hanya di pusat provinsi, namun juga sudah menjangkau hingga ke daerah-daerah atau Kabupaten, seperti menjangkau PAFI Kabupaten Pulang Pisau yang menjangkau Kabupaten Pulang Pisau Kalimantan Tengah.

Sebaran perwakilan organisasi Persatuan Ahli Farmasi Indonesia ke berbagai wilayah di Nusantara ini merupakan bentuk komitmen PAFI untuk ikut membangun bangsa ini. Khususnya membangun kualitas kehidupan masyarakat.

Peran Aktif PAFI Kabupaten Pulang Pisau Tingkatkan Kualitas Kesehatan Masyarakat

PAFI termasuk organisasi apa?

Kehadiran PAFI ke berbagai daerah tidak lepas dari perannya yang selalu aktif terlibat dalam percepatan peningkatan kualitas hidup masyarakat. Berbagai aktivitas dilakukan PAFI agar bisa terus dengan masyarakat sehingga mereka mudah diajak memiliki kesehatan yang berkualitas. Seperti dilakukan PAFI Kabupaten Pulang Pisau.

PAFI Kabupaten Pulang Pisau Kalimantan Tengah bersama pemerintah dan berbagai instansi kesehatan seperti Dinas Kesehatan, Puskesmas, dan layanan kesehatan lainnya terus aktif menyuarakan kesehatan kepada masyarakat.  Juga hadir secara online melalui pafikabpulangpisau.org.

Peran aktif PAFI Kabupaten Pulang Pisau ini diwujudkan dalam berbagai bentuk program kreatif seperti:

  • Memberikan edukasi seputar kesehatan kepada masyarakat melalui sinergi bersama instansi atau lembaga di daerah.
  • Memberikan penyuluhan penggunaan obat yang benar 
  • Sosialisasi dan edukasi pentingnya menjaga kebersihan lingkungan
  • Edukasi kesehatan secara menyeluruh kepada masyarakat

Selain program di atas, Persatuan Ahli Farmasi Indonesia Kabupaten Pulang Pisau juga memiliki banyak program kreatif dan inovatif seperti kampanye kesehatan mental, serta menyelenggarakan seminar maupun workshop kesehatan.

Melalui program-program kreatif itu diharapkan mampu mempercepat upaya mewujudkan kualitas hidup masyarakat. Khususnya kualitas kesehatan warga Kabupaten Pulang Pisau.

Referensi:

  • https://farmasi.ui.ac.id/2018/02/13-februari-diperingati-sebagai-hari-persatuan-ahli-farmasi-indonesia/
  • https://pafi.id/dataweb/
  • https://pafi.id/

Tinggalkan komentar