Michelin Ban: Jenis, Ukuran dan Harganya

Ban MichelinMichelin Ban merupakan salah satu merek ban yang yang sejak lama merajai dunia otomotif khususnya dalam produk ban. Inovasi yang dilakukan secara terus menerus menjadikannya sebagai sebuah perusahaan produsen ban terbesar di dunia.

Kalau sudah berbicara tentang ban, tentu dari kalangan kita sudah tidak asing dengan berbagai jenisnya yang ada di pasaran, termasuk jenis Michelin. Mungkin kita bertanya-tanya dari mana asal ban ini sebenarnya, dari Indonesia atau dari luar negeri?

 

Dari mana asal ban michelin?

Michelin Ban merupakan salah satu produk ban terkemuka di dunia yang diproduksi oleh SCA Compagnie Générale des Établissements Michelin, sebuah perusahaan asal Perancis. Meskipun perusahaan ini berpusat di Perancis, namun produknya sudah menjangkau banyak negara di dunia, tidak terkecuali di Indonesia dengan banyak dealernya yang ada di berbagai wilayah seperti Jakarta, Banten, Tangerang, Semarang, dan Surabaya.

 

Apa itu ban Michelin?

Ban Michelin adalah salah satu merk ban yang diproduksi oleh salah satu produsen di Perancis. Michelin ini pertama kali dikembangkan pada oleh dua bersaudara  tahun 1988 dikembangkan oleh Édouard dan André Michelin. 

Michelin hingga kini telah melakukan produksi berbagai jenis ban dengan kualitas tinggi yang dirancang khusus oleh tenaga-tenaga ahli di bidangnya. Berbagai jenis ban itu dihadirkan untuk mobil, SUV, truk ringan, bus, bulldozer, serta motor.  Tidak hanya itu, untuk membuktikan dirinya dengan produknya yang berkualitas, ban merk Michelin juga hadir kejuaraan kelas dunia seperti MotoGP, Formula One, serta 24 Hours of Le Mans.

 

Jenis – Jenis Michelin Ban

Michelin Ban

Michelin Ban memproduksi berbagai produknya untuk berbagai jenis kendaraan baik roda 4, alat berat, maupun roda dua atau motor. Untuk sepeda motor, merk ini memiliki beberapa kategori produk diantaranya:

1 Michelin City Grip

Ban jenis ini dirancang khusus penggunaannya untuk sepeda motor elektrik atau skuter. Produk jenis ini banyak dipilih oleh beberapa perusahaan otomotif seperti Piaggio MP3, Yamaha X-MAX, Honda PCX, Vespa GTS, dan lain-lain.l. 

City Grip ini memiliki beberapa keunggulan yaitu menjadi ban premium yang menjadi pilihan beberapa produsen otomotif, awet untuk di jalan kering maupun basah, dan memiliki daya cengkram yang baik di jalanan basah dengan teknologi sipe yang disematkan.

Selain itu pada kategori City Grip juga terdapat tipe Michelin City Extra yang juga dilengkapi teknologi Sipe Air, dan memiliki konstruksi tahan tusukan sehingga aman untuk digunakan dalam perjalanan jauh sekalipun.

Michelin City Grip sendiri tersedia 8 ukuran, sedangkan Michelin City Extra tersedia dalam 20 ukuran. Ketersediaan ukuran yang banyak, akan memudahkan dalam mendapatkan produk dengan ukuran yang tepat untuk sepeda motor.

 

2. Michelin Road

Jenis Ban Michelin

Michelin Road adalah tipe ban yang dihadirkan untuk mendukung kenyamanan bagi mereka yang suka touring dengan rangkaian ban sport touring. Berkat 100% Silica Technology dan pola tapak baru yang dikembangkan, ban Michelin Road terbaru yaitu Road 6 memiliki 15% lebih cengkeraman dalam kondisi basah.

Michelin Road ini tersedia dalam 14 ukuran yang terbagi dalam 3 jenis ukuran velg yaitu 17”, 18’, dan 19”. 

3. Michelin Anakee

Ban jenis ini dirancang khusus untuk kendaraan seperti trail dan cocok untuk semua jenis jalan maupun untuk off road. Ban jenis ini ada dua macam yaitu Michelin Anakee Street yang cocok untuk model skuter dan memiliki performa terbaik saat di tikungan. Cocok baik untuk jalan raya maupun jalan kecil. Ban ini tersedia dalam 14 ukuran untuk 3 jenis velg ukuran 13”, 14”, dan 17”.

Jenis kedua yaitu Michelin Anakee Adventure yaitu ban trail yang dirancang khusus agar dapat digunakan baik on road maupun off road. Ban ini memiliki cengkraman terbaik di jalanan kering dan basah, kendali dan stabilitas terbaik, dan memiliki Performa Traksi Off-Road yang baik. Ban ini tersedia untuk velg ukuran 17”,18″, 19”, dan 21” yang tersedia dalam 13 macam ukuran.

 

4. Michelin Power

Ingin memiliki pengalaman berkendara seperti di arena lintasan balap? Michelin Power bisa menjadi pilihan karena ban jenis ini dihadirkan dengan teknologi langsung dari lintasan balap. Ban jenis ini memiliki beberapa tipe seperti Michelin Power 5, Michelin Power Cup 2, Michelin Power Cup Evo, dan Pilot Power 2CT.

Itulah beberapa jenis ban produk Michelin yang perlu kita ketahui, sehingga bisa dengan mudah memilih jenis ban yang dibutuhkan untuk sepeda motor.

Ban merk Michelin ini tersedia di dealer-dealer Michelin yang tersebar di berbagai kota besar di Indonesia. Namun demikian, kita juga bisa mendapatkan di toko sparepart motor yang ada di sekitar kita, seperti Planet Ban yang sudah hadir di banyak wilayah di Indonesia.

Apa itu ban Michelin?

Ukuran dan Harga Michelin Ban di Planet Ban

Planet Ban adalah toko ritel modern yang menyediakan suku cadang berkualitas tinggi untuk sepeda motor. Fokus utamanya adalah menyediakan ban motor berkualitas dan tahan lama. Selain itu, juga menyediakan layanan unggulan seperti Servis Motor, Ganti Oli dan Suku Cadang Otomotif.

Bagi kalian pengguna ban jeni Michelin, pada tabel di bawah ini disajikan informasi mengenai ukuran dan harga Michelin Ban di Planet Ban.

NoJenis BanUkuranHargaKeterangan
1MICHELIN CITY GRIP110/90-12Rp. 532.000Tubeles, Matic
2MICHELIN PILOT POWER 5160/60-17 RADIALRp. 2.708.000Tubeles, Sport
3MICHELIN TUBELESS CITY EXTRA90/90 R-14Rp. 410.000Tubeles, Matic
4MICHELIN TUBELESS PILOT STREET 2130/70-17 RRp. 877.000Tubeles, Bebek
5MICHELIN PILOT STREET
[ BEAT/MIO/SPACY ]
90/90-14Rp. 429.000Tubeles, Matic
6MICHELIN PILOT STREET
[ CB/VIXION/BYSON ]
90/80-17Rp. 520.000Tubeles, Bebek
7MICHELIN PILOT ROAD 5
[ NINJA/R25/CBR ]
160/60-17Rp. 2.899.000Tubeles, Sport
8MICHELIN PILOT POWER 2CT160/60-17Rp. 2.189.000Tubeles, Sport
9MICHELIN TL PILOT STREET RADIAL160/60 - 17 R S1 2020Rp. 1.731.000Tubeles, Sport
10MICHELIN PILOT STREET
[ BEAT/MIO/SCOOPY ]
80/90-14Rp. 384.000Tubeles, Matic
11MICHELIN PILOT STREET
[ SUPRA/VEGA/SMASH ]
70/90-17Rp. 401.000Tubeles, Bebek
12MICHELIN TL PILOT STREET TUBELESS [ N-MAX ]120/70-13Rp. 563.000Tubeles, Matic
13MICHELIN TL REINF 64P CITY GRIP100/90-12Rp. 474.000Tubeles, Matic
14MICHELIN PILOT POWER 2CT120/70-17Rp. 1.849.000Tubeles, Sport
15MICHELIN PILOT ROAD 5
[NINJA/R25/CBR ]
120/70-17Rp. 2.237.000Tubeles, Sport
16MICHELIN TL PILOT STREET RAD120/70 17 F S1 2020Rp. 1.287.000Tubeles, Sport
17MICHELIN PILOT STREET
[ BEAT/MIO/XEON ]
100/80-14Rp. 508.000Tubeles, Matic
18MICHELIN PILOT STREET RAD
[ R15/GSX/NINJA ]
110/70-17Rp. 930.000Tubeles, Bebek
19MICHELIN PILOT POWER 5 RADIAL120/70-17Rp. 2.122.000Tubeles, Sport
20MICHELIN CITY EXTRA80/90 R-14Rp. 353.000Tubeles, Matic
21MICHELIN TUBELESS PILOT STREET 2110/70-17 FRp. 687.000Tubeles, Matic
22MICHELIN PILOT STREET
[ BEAT/MIO/FINO ]
90/80-14Rp. 429.000Tubeles, Matic
23MICHELIN PILOT STREET
[ SUPRA/REVO/BLADE ]
80/90-17Rp. 476.000Tubeles, Bebek
24MICHELIN PILOT STREET TUBELESS [ N-MAX / PCX / ADV ]140/70-13Rp. 694.000Tubeles, Matic
25MICHELIN PILOT STREET 2140/70-17Rp. 950.000Tubeles, Sport
26MICHELIN PILOT POWER 2CT120/60-17Rp. 1.739.000Tubeles, Sport
27MICHELIN TL PILOT STREET RAD150/60 17 RRp. 1.637.000Tubeles, Sport
28MICHELIN PILOT STREET
[BEAT/MIO/FINO ]
80/80-14Rp. 337.000Tubeles, Matic
29MICHELIN TL PILOT STREET
[VARIO/BEAT/MIO ]
110/80-14Rp. 566.000Tubeles, Matic
30MICHELIN PILOT STREET
[ SUPRA/BLADE/VEGA ]
80/80-17Rp. 420.000Tubeles, Bebek

Semoga informasi di atas bisa membantu setiap orang mendapatkan informasi ketersediaan jenis ban inidi Planet Ban beserta ukuran dan harganya.

 

Kesimpulan Michelin Ban Variasi Lengkap Berbagai Ukuran

Mengetahui jenis dan ukuran ban sepeda motor yang dimiliki merupakan sebuah keharusan. Memahami jenis ukuran dan cara membacanya, akan sangat berdampak pada keamanan dan kestabilan kendaraan bermotor saat digunakan.

Itulah informasi terkait jenis ban Michelin berikut ukuran dan harganya.  Tabel di atas bisa dijadikan informasi dalam mendapatkan produk ban yang tepat untuk sepeda motor yang kita miliki.

Untuk kemudahan dalam mendapatkannya, kita bisa membelinya di toko ritel otomotif terkemuka di Planet Ban. Sebagai informasi Planet Ban ini sudah banyak terdapat di berbagai wilayah di Indonesia.

Tunggu apalagi? Segera ke Planet Ban dan dapatkan Michelin Ban sesuai ukuran yang dibutuhkan.

15 pemikiran pada “Michelin Ban: Jenis, Ukuran dan Harganya”

  1. Bicara kualitas ban jawabannya pasti Michelin. Kualitasnya sudah terbukti, dan produknya bisa dengan mudah ditemukan di mana-mana. Salah satunya di Planet Ban. Lalu, yang bikin jatuh cinta sama Michelin tentu kualitas dan inovasi teknologi dalam setiap produknya yang bikin berkendara makin asik, seru, dan aman.

    Balas
  2. Michelin ban memang udah gak diragukan lagi kualitasnya, sebagai pekerja jarak jauh yang ditempuh dengan motor, suami juga pakai ban merk ini, memang sebanding harganya, dan suami pilih yang tubeless supaya gak gampang bocor

    Balas
  3. Memilih ban yang sesuai dengan kebutuhan si kendaraan ini juga bisa mengoptimalkan performa kendaraan ya.. Dan memilih Michelin Ban, kualitas serta harganya bisa berbanding lurus dengan daya tahan serta peningkatan performa motor.

    Balas
  4. Waaah sering denger soal Michelin Ban. Tapi beneran baru tahu kalau ban Michelin ini dari Prancis katanya terus ternyata ada banyak jenisnya dan digunakan untuk kendaraan roda dua kayak Yamaha N-MAX. Ada di Planet Ban juga ternyata ya ban Michelin ini

    Balas
  5. Jadi lebih mudah mendapatkan produk ban michelin ya sekarang, gak hanya di dealer aja, tapi juga di Planet Ban. Aman deh, di kota Mataram sini udah lihat sejumlah outlet Planet Ban, ada yang dekat banget dari rumah pun..

    Balas
  6. Banyak jenis kendaraan yg menggunakan ban Michelin karena kualitasnya, yg kabarnya jg digunakan utk merk2 kendaraan terkemuka. Lebih memudahkan karena di planet ban jg sudah tersedia produk ini

    Balas
  7. Ban memamg perkara penting dalam sebuah kendaraan, bia berkualitas maka nyaman pula berkendara. Kalau gak gara² pernah nonton Oom Rossi balapan daku gak bakalan engeh dah sama michelin ini hehe.

    Balas
  8. Ban Michelin ini memang sudah sangat terkenal. Apalagi dengan beragam macam ban-nya. Jadi bisa disesuaikan dengna jenis motornya . terus enaknya, mudah didapatkan di Planet Ban yang bengkelnya sudah tersebar di mana-mana.

    Balas
  9. Motor milik anak saya juga pakai ban Michelin ini. Kata suami sih ban dari jenama ini tuh daya cengkramnya bagus dengan kualitas karet yang jempolan. Jadi memang kualitasnya gak kaleng-kaleng. Dan kalau tidak salah inget, ban Michelin juga digunakan untuk lomba-lomba balap kelas atas. seperti GP dan Formula 1.

    Balas
  10. informatif banget tulisannya
    Jadi tau berbagai varian ban dari Michelin
    Selama ini cuma tau duduk di mobil dan sepeda motor dan sampai ke tujuan
    Eniwei, Planet Ban langganan anak-anakku lho
    Karena pelayanannya oke, harganya bersahabat

    Balas

Tinggalkan komentar